Tabloid PULSA

Senin, 20 Juli 2009

Mau Hadiah 100.000 Dollar AS? Ikuti Lomba SMS Dunia LG

Suka dan piawai ber-SMS dalam segala kondisi? Jika ya, silakan buktikan kehebatan Anda di lomba Mobile Worldcup 2009 yang digelar oleh LG. Ajang ini akan mengadu kecepatan dan ketepatan Anda dalam ber-SMS.

Ini adalah kali kedua LG menggelar lomba serupa dalam skala internasional. Hadiahnya tidak tanggung-tanggung, total berjumlah 1 juta dollar AS. Putaran pertama kompetisi Mobile Worldcup 2009 akan dimulai LG di Tanah Air pada 15 Agustus, empat minggu setelah dimulainya liga nasional dan acara-acara mobile terkait.

Sejumlah 200 peserta akan diadu kemahiran jari-jemarinya dalam mengetik SMS di Jakarta Theater untuk memperebutkan posisi juara pertama nasional. Sang jawara berhak mendapatkan hadiah Rp 100 juta (sekitar 9.900 dollar AS).

Selain di Indonesia, kompetisi serupa juga digelar di 13 negara lain: Vietnam, Malaysia, Afrika Selatan, Meksiko, Spanyol, Portugal, Kolumbia, Argentina, Brasil, Peru, Rusia, China, dan Korea Selatan. Para pemenang dari masing-masing negara kemudian akan berhadapan dengan juara SMS dari AS dan Kanada dalam final World Championship. Acara final ini akan digelar di AS pada bulan November.

Mereka akan memperebutkan gelar "The World's Fastest Texter" dan kesempatan untuk menumbangkan rekor dunia dalam Guiness World Record. Si pemenang akan dihadiahi 100.000 dollar AS.

Berminat? Silakan menuju ke http://www.lgmobileworldcup.com/index.jsp untuk mendaftar dan mendapatkan informasi lebih detail. Tahun lalu, LG Mobile Worldcup diikuti oleh 700.000 orang. Tahun ini, LG berharap bisa menarik minat lebih dari 6 juta peserta.


from:

http://id.news.yahoo.com/kmps/20090717/ttc-mau-hadiah-100-000-dollar-as-ikuti-l-566ebb2.html

Read more »

Minggu, 19 Juli 2009

Rokok VS Kesehatan

Selama ini terlalu sering kita baca tentang bahaya merokok, kerugian apabila merokok ato merokok dapat menyebabkan bla…bla…bla… .

Nah sekali-sekali tidak ada salahnya menulis tulisan yang sedikit berbeda tentang merokok seperti misalnya, melihat dari sisi positif tentang manfaat merokok ( lhooo…memang merokok ada sisi positif dan manfaatnya toh ? )

Mari Kita Lihat Apa Sih Manfaat Merokok ?

* Perokok pasif lebih berbahaya daripada perokok aktif, maka untuk mengurangi resiko tersebut aktiflah merokok.

* Menghindarkan dari perbuatan jahat, karena tidak pernah ditemui orang yang membunuh, mencuri dan berkelahi sambil merokok.

* Mengurangi resiko kematian; dalam berita tidak pernah ditemui orang yang meninggal dalam posisi merokok.

* Berbuat amal kebaikan; kalau ada orang yang mau pinjam korek api paling tidak sudah siap / tidak mengecewakan orang yang ingin meminjam. Baik untuk basa-basi / keakraban;

* Kalau ketemu orang misalnya di Halte kita bisa tawarkan rokok. Kalau basa-basinya nawarin uang kan boros.

* Memberikan lapangan kerja bagi buruh rokok, dokter, pedagang asongan, pembuat asbak, pabrik kemasan dan perusahaan obat batuk.

* Bisa untuk alasan untuk tambah gaji karena ada post untuk rokok dan resiko baju berlubang kena api rokok.

* Bisa menambah suasana pedesaan/nature bagi ruangan ber AC dengan asapnya, sehingga seolah-olah berkabut.

* Menghilangkan bau wangi-wangian ruang bagi yang alergi bau parfum.

* Kalau mobil mogok karena busi ngadat tidak ada api, maka sudah siap api.( hahaha bakar saja mobilnya )

* Membantu program KB dan mengurangi penyelewengan karena konon katanya merokok bisa menyebabkan impoten.

* Melatih kesabaran dan menambah semangat pantang menyerah karena bagi pemula merokok itu tidak mudah; batuk-batuk dan tersedak tapi tetap diteruskan (bagi yg lulus).

* Sebagai indikator kesehatan; biasanya orang yang sakit pasti dilarang dulu merokok. Jadi yang merokok itu pasti orang sehat.

* Menambah kenikmatan: sore hari minum kopi dan makan pisang goreng sungguh nikmat. Apalagi ditambah merokok !

* Tanda kalau hari sudah pagi, kita pasti mendengar ayam merokok.

* Anti maling, suara perokok batuk berat di malam hari mujarab untuk mengusir penjahat.

* Membantu shooting film keji, rokok digunakan penjahat buat nyundut jagoan yg terikat di kursi… “hahaha penderitaan itu pedih Jendral..!!! “

* Film cowboy pasti lebih gaya kalo ngerokok sambil naek kuda, soalnya kalo sambil ngupil susah betul.

* Sebagai pengganti pelubang kertas saat emergency.

* Membuat awet muda, karena konon orang yang merokok berat belum sampai tua udah mati duluan kena kanker paru-paru.

* Fakta lain …sekitar 30% orang meninggal di dunia adalah perokok. 70%-nya bukan perokok..!! Maka merokoklah agar masuk ke golongan yg lebih sedikit itu.

Nah….sudah tau kan manfaat merokok, sekarang terserah anda setelah membaca tulisan ini ?

TETAPLAH MEROKOK JIKA INGIN AWET MUDA DAN MASUK KEDALAM GOLONGAN YANG LEBIH SEDIKIT SEPERTI TULISAN DI ATAS



from:
http://www.kapanlagi.com/clubbing/showthread.php?t=65840
Read more »

Ponsel Bertenaga Matahari


Baru-baru ini indosat meluncurkan sebuah telepon seluler (ponsel) bertenaga matahari. Ini sekaligus merupakan ponsel pertama di Indonesia menggunakan teknologi berbasis tenaga surya (matahari).

Ponsel ini hanya memerlukan waktu 2 jam untuk melakukan isi ulang sampai penuh dengan energi matahari. Dan akan terus menge-charge selama ada sinar matahari (automatic charge). Ponsel bertenaga matahari ini juga mampu menge-charge di bawa lampu berkekuatan minimal 60 watt. Jadi pada malam hari pun, ponsel ini tetap bisa menge-charge. Ponsel ini juga bisa dicharge (diisi ulang) melalui listrik seperti layaknya ponsel biasa.

Melihat keunggulan yang dimiliki ponsel ini, indosat berencana akan mentarget penjualan produk posel bertenaga surya ini kepada para pecinta lingkungan, orang2 dengan mobilitas tinggi di luar ruangan, dan masyarakat di pedesaan seperti petani dan nelayan yang belum terjangkau fasilitas listrik dari PLN.

Ponsel made in cina ini yang tergolong ramah lingkungan ini, memiliki harga yang sangat terjangkau, yaitu kurang lebih Rp 480.000,- (sudah termasuk ppn dan kartu mentari). Menurut kabar, rencananya ponsel bertenaga surya ini akan mulai dipasarkan pada akhir juli 2009.


from:

http://tongkonanku.blogspot.com/2009/07/ponsel-bertenaga-matahari.html

Read more »

Pohon Sintetis Serap CO2 1.000 Kali Lebih Cepat

Para ilmuwan telah merancang pohon sintetis yang bisa menangkap karbondioksida dari udara sebagai upaya untuk melawan peningkatan emisi karbon. "Pohon" ini bentuknya lebih mirip bangunan kecil daripada pohon, tapi bisa menyerap karbon 1.000 kali lebih cepat daripada pohon asli.
Satu pohon sintetis bisa menyerap satu ton karbondioksida per hari, setara dengan jumlah rata-rata yang dikeluarkan 20 mobil. Setelah disimpan dalam satu bilik, karbon tersebut akan dipadatkan dan disimpan dalam bentuk cairan untuk kemudian diuraikan.

Profesor Klaus Lackner dari Universitas Colombia telah mengerjakan konsep ini sejak tahun 1998. Ia belakangan bertemu dengan pejabat Departemen Energi Amerika Serikat, Steven Chu, untuk membahas perkembangan proyek ini. Lewat perusahaannya yang bermarkas di Tucson, Global Research Technologies, Lackner telah membuat model awal dan berharap bisa menghasilkan prototipe sempurna dalam 3 tahun ini.

Seperti dijelaskan Lackner, teknologi yang dipakai pohon sintetis ini mirip dengan yang biasa digunakan untuk menyerap karbondioksida dari cerobong asap di pertambangan batu bara. Bedanya, alat ini bisa digunakan di mana saja. Menurut Lackner, separuh dari total emisi karbon berasal dari sumber-sumber yang berukuran relatif kecil, termasuk mobil dan pesawat terbang, dan biasanya hampir tidak mungkin untuk diserap. Namun karena karbondioksida dalam udara biasanya sangat terkonsentrasi, alat yang dibutuhkan untuk menyerapnya juga bisa berukuran kecil.

Harapan Lackner adalah membuat pohon sintetis ini agar efisien untuk ukurannya. Dibandingkan dengan jumlah emisi karbondioksida yang bisa dihindarkan dengan penggunaan kincir angin besar, sebuah pohon sintetis dengan ukuran yang sama bisa menyerap karbondioksida ratusan kali lebih banyak.

Untuk membuat satu pohon sintetis dibutuhkan dana hingga 30.000 dollar AS, sebagian besar karena penggunaan teknologi untuk melepaskan karbondioksida dari penghisap gas. Sebagai tambahan, karena membutuhkan energi untuk beroperasi, maka alat ini sendiri juga menghasilkan karbondioksida jika dihubungkan dengan sumber tenaga. Menurut kalkulasi Lackner, untuk setiap 1.000 kg karbondioksida yang diserap, "pohon" ini akan menghasilkan 200 kg sehingga total karbondioksida yang sesungguhnya diserap adalah 800 kg.


from:

http://www.wargahijau.org/index.php?option=com_content&view=article&id=592:pohon-sintetis-serap-co2-1000-kali-lebih-cepat&catid=7:green-product&Itemid=12

Read more »

 
Powered by Blogger